Akuisisi Microsoft atas Nokia senilai sekitar USD 7,4 miliar telah disetujui regulator negara Tiongkok. Proses akuisisi tersebut pun diperkirakan segera rampung dan Nokia resmi menjadi milik Microsoft.
Nokia setuju dibeli Microsoft pada September 2013. Akuisisi ini memerlukan persetujuan regulator berbagai wilayah termasuk Uni Eropa, Amerika Serikat, Tiongkok dan beberapa lainnya. Pasalnya, transaksi akuisisi termasuk besar dan kedua perusahaan beroperasi di banyak negara.
Nokia sendiri memiliki sekitar 30 ribu paten teknologi yang sempat dipermasalahkan rival seperti Google dan Samsung. Sebelumnya, Google dan Samsung meminta agar otoritas Tiongkok memastikan akuisisi Microsoft pada Nokia tidak berujung pada makin tingginya biaya lisensi paten.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami tidak pernah berencana mengubah praktek selama ini setelah kami mengakuisisi bisnis Nokia," ucap David Howard, Vice President Microsoft for Litigation and Antitrust, yang dikutip detikINET dari Reuters, Rabu (9/4/2014).
(fyk/fyk)