Seperti yang diketahui, pengguna smartphone kerap mengeluh tentang baterai handphone yang boros dan pengisian baterai yang lama. Apalagi pengguna smartphone yang sering dilapangan menjadikan fitur fast charging sebagai kebutuhan dasar yang paling dicari.
Sejak akhir tahun 2015 beberapa vendor handphone juga sudah mengadopsi teknologi fast charging kedalam beberapa series produk smartphone mereka, walau belum popular. Di akhir tahun 2016 lalu, salah satu vendor asli Indonesia yaitu Polytron mengeluarkan produk smartphone terbarunya series smartphone Prime 7S.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami sudah memprediksi sebelumnya, fitur fast charging akan menjadi kebutuhan dasar konsumen kedepan untuk membeli handphone selain kualitas kamera" jelasnya.
Tren fast charging di pasar smartphone akan semakin diminati di pasaran. Beberapa produk smartphone dari Polytron yang akan diluncurkan di tahun 2017 juga sebagian besar akan mengusung teknologi fast charging. (asj/asj)