Adu Kencang Internet 5G vs 4G LTE di Indonesia
Hide Ads

Adu Kencang Internet 5G vs 4G LTE di Indonesia

Adi Fida Rahman - detikInet
Minggu, 30 Mei 2021 21:15 WIB
HP 5G
Perbandingan kecepatan internet 5G dengan 4G. Foto: Adi Fida Rahman/detikINET
Jakarta -

Salah satu keunggulan 5G adalah kecepatan internet yang lebih kencang dari pendahulunya. Nah setelah diluncurkannya layanan Telkomsel 5G, yuk bandingkan kecepatan internet seluler generasi kelima itu dengan 4G LTE di Indonesia.

Bersamaan dengan pengujian 5G, kami sempat membandingkan koneksi 4G LTE di tujuh titik, yakni Bandara Soekarno Hatta, Pantai Indah Kapuk (PIK), Kelapa Gading, Kuningan Barat, Pondok Indah, BSD dan Alam Sutera.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Peralatan

- Oppo Reno5 5G

- SIM Card 4G Telkomsel yang telah diregistrasi layanan 5G

ADVERTISEMENT

- SIM Card 4G Telkomsel

- Paket internet OMG Telkomsel

- Aplikasi Speedtest

Hasil Pengujian

Bandara Soekarno Hatta

Lokasi: Grapari Telkomsel di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta

Klaim bahwa koneksi 5G beberapa kali lipat dari 4G ada benarnya. Ketika detikINET menjajal 4G di area ini mendapat 124 Mbps, sedangkan 5G mendapat 5 kali lipatnya, yakni 672 Mbps.

:LatensiDownloadUpload
5G:17 ms672 Mbps77,4 Mbps
4G LTE:21 ms124 Mbps36,6 Mbps
Kecepatan 5G TelkomselPerbandingan kecepatan 5G dengan 4G Telkomsel di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta. Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Pantai Indah Kapuk

Lokasi: Kantor pemasaran PIK

Koneksi 5G mencapai 245 Mbps, angka tersebut nyaris 4 kali kecepatan 4G yang meraih kecepatan 69,5 Mbps.

:LatensiDownloadUpload
5G:18 ms245 Mbps46,9 Mbps
4G LTE:30 ms69,5 Mbps19,4 Mbps

Kecepatan 5G TelkomselPerbandingan kecepatan 5G dengan 4G Telkomsel di PIK Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Kelapa Gading

Lokasi: perumahan Kelapa Gading Timur

Koneksi 4G yang didapat cukup tinggi yakni 203 Mbps, sedangkan 5G lebih dari dua kali lipatnya.

:LatensiDownloadUpload
5G:19 ms547 Mbps85,2 Mbps
4G LTE:20 ms203 Mbps5,71 Mbps

Kecepatan 5G TelkomselPerbandingan kecepatan 5G dengan 4G Telkomsel di Kelapa Gading. Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Kuningan Barat

Lokasi: area di belakang Wisma Mulia, Kuningan Barat.

Kami coba membandingkan 5G ke server di Thailand dan mendapat kecepatan 357 Mbps. Sedangkan 4G ke server lokal meraih 118 Mbps.

:LatensiDownloadUpload
5G (Server di Thailand):67 ms357 Mbps60,2 Mbps
4G LTE:24 ms118 Mbps46,2Mbps

Kecepatan 5G TelkomselKecepatan 5G Telkomsel Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Pondok Indah

Lokasi: Perumahan di belakang PIM 2

Jelang petang kecepatan 5G di kawasan ini mampu meraih 331 Mbps, sementara 4G LTE mencapai 66,2 Mbps.

:LatensiDownloadUpload
5G:17 ms331 Mbps60,2 Mbps
4G LTE:23 ms66,2 Mbps29,2 Mbps

Kecepatan 5G TelkomselKecepatan 5G Telkomsel Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

BSD

Lokasi: perumahan padat di Kelurahan Lengkong Gudang, BSD, Tangerang Selatan.

Saat jam padat, koneksi 5G milik Telkomsel tembus 252 Mbps, sedangkan 4G LTE mendapat 263 Mbps.

:LatensiDownloadUpload
5G:16 ms252 Mbps61,3 Mbps
4G LTE:31 ms86,1 Mbps47,4 Mbps

Kecepatan 5G TelkomselKecepatan 5G Telkomsel Foto: Adi Fida Rahman/detikINET


Alam Sutera

Lokasi: depan komplek Ruko Sutera Niaga 3, Alam Sutera, Tangerang Selatan.

Saat jam sibuk malam hari, kecepatan 5G Telkomsel dapat menembus 246 Mbps, sedangkan 4G LTE hanya mendapat 7,68 Mbps.

:LatensiDownloadUpload
5G (Server di Indonesia):17 ms246 Mbps60,4 Mbps
5G (Server di Thailand):26 ms7,68 Mbps27,4 Mbps

Kecepatan 5G TelkomselKecepatan 5G Telkomsel Foto: Adi Fida Rahman/detikINET






(afr/asj)