Review Galaxy M15 5G, HP Murah Baterai Badak Fitur Lengkap

Fino Yurio Kristo - detikInet
Senin, 26 Agu 2024 17:00 WIB
Galaxy M15 5G. Foto: Fyk/detikinet
Jakarta -

Galaxy M15 5G menjadi jagoan baru bagi Samsung di pasar kelas menengah Indonesia. Dijual di rentang harga Rp 2 jutaan, smartphone Android ini bisa dikatakan dibekali fitur lengkap serta desain yang cukup menarik. Salah satu yang menonjol adalah kapasitas baterainya. Ingin tahu lebih lanjut? Berikut ini adalah review Samsung Galaxy M15 5G.

Desain

Galaxy M15 5G tampil dengan desain khas smartphone Samsung selama ini. Di bagian belakang, ada tiga kamera berjejer vertikal dan tulisan Samsung di posisi tengah bawah. Galaxy M 15 5G ini bagian belakangnya curved atau melengkung, sehingga mantap dalam genggaman dan terdapat semacam pola yang membiaskan cahaya, mengingatkan pada bola disko.

Dengan baterai besar, tidak lantas smartphone ini terasa tebal atau sangat berat. Dengan bobot 217 gram, Galaxy M15 5G tergolong nyaman dipegang. Bahan pembuatannya dari polikarbonat yang kokoh.

Samsung Galaxy M15 5G Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Di sisi kanan bodi ponsel, terdapat tombol daya merangkap pemindai sidik jari serta tombol volume up dan volume down. Kemudian pada sisi kiri, terlihat slot kartu SIM hybrid, dengan dua slot nano SIM atau satu sim dan satu microSD.

Adapun di sisi bawah Galaxy M15 5G, terdapat jack audio 3,5mm yang bisa dibilang sudah langka pada smartphone zaman sekarang, memungkinkan pengguna memakai headphone kabel. Jack audio itu bersisian dengan port USB-C dan lubang speaker.

Galaxy M15 5G Foto: Fyk/detikinet

Di bezel atas terdapat earpiece yang tidak merangkap speaker. Lubang mikrofon berada di sisi atas dan sisi bawah. Di bagian depan, layar ponsel ini didesain dengan bingkai atau bezel simetris pada sisi kanan, kiri, dan atas, tapi sisi bawahnya agak lebih tebal.

Samsung Galaxy M15 5G Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Layar dan Performa

Samsung Galaxy M15 5G dibekali layar besar berukuran 6,5 inch resolusi 1080 x 2340 pixel FHD+ AMOLED, dengan refresh rate 90Hz. Sedangkan sistem operasinya adalah Android 14, dengan user interface atau antarmuka One UI 6.1 khas Samsung.

User interface itu jelas sudah familiar bagi para pengguna smartphone besutan Samsung dan mungkin butuh beberapa waktu untuk terbiasa jika sebelumnya menggunakan ponsel merek lain. Desain antarmuka One UI ini terlihat modern dan stylish, serta mudah digunakan oleh siapa saja.

Kabar baik bagi pengguna. Di Galaxy M15 5G ini, Samsung berjanji akan rutin memperbarui OS hingga empat kali dan update sekuriti selama lima tahun. Juga terdapat beberapa fitur keamanan mumpuni, termasuk sensor pemindai sidik jari, fitur membuka kunci memakai wajah atau Face Unlock, dan Secure Folder.

Fitur keamanan Samsung Knox tersedia di Galaxy M15 ini. Bahkan fitur Knox Vault juga ada di mana fungsinya adalah untuk melindungi data-data sensitif user, seperti pin, password, ataupun pattern kunci yang ada di smartphone dari risiko ancaman.

Galaxy M15 5G Foto: Fyk/detikinet



Samsung juga menghadirkan fitur keamanan unggulannya, Samsung Knox serta Knox Vault. Sebagai informasi, fitur Knox Vault gunanya adalah melindungi data sensitif seperti pin, password, atau pola kunci di smartphone.

Galaxy M15 5G dibekali prosesor MediaTek Dimensity 6100+, RAM 6 GB, serta memori internal 128 GB. Kabar baiknya jika storage itu kurang, bisa ditambahkan dengan MicroSD hingga kapasitas 1 TB. Operasionalnya cukup lancar, untuk mengakses aplikasi sampai multitasking.

Berkat layar 90 Hz, ponsel ini merespons input dengan cepat dan layar sentuhnya bisa dikatakan sensitif. Pemindai sidik jari yang berada di samping kanan merangkap tombol daya, dapat dibuka kuncinya dengan cepat. Ia bisa pula dibuka menggunakan pengenalan wajah, yang berfungsi baik. Meski di lingkungan gelap, kecerahan layar biasanya cukup untuk pengenalan wajah.

Speaker mono ponsel ini yang ada di sisi bawah menyemburkan suara yang cukup baik dan tidak terlalu mengalami distorsi bahkan pada volume tinggi. Meskipun demikian, suara musik dan film kadang terdengar agak lemah.

Samsung Galaxy M15 5G Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Kamera dan Baterai

Galaxy M15 5G dibekali dengan tiga kamera, yaitu kamera utama resolusi 50MP dengan dukungan autofokus, kamera ultrawide 5 MP, dan kamera makro 2MP. Adapun kamera depan untuk selfie menyuguhkan resolusi 13 MP.

Pengguna bisa merekam video dalam 1080p dan pada 30 fps menggunakan kamera utama. Video yang dihasilkan terlihat sedikit tersendat, terutama jika ada gerakan cepat. Penyesuaian pencahayaan dan fokus otomatis juga terkadang agak lambat, namun masih dapat dikatakan wajar di rentang harganya.

Sementara hasil fotonya standar saja untuk mengabadikan berbagai macam momen, walau tidak mengecewakan, cukup untuk memotret kasual. Berikut beberapa contoh hasil fotonya:

Hasil foto Galaxy M15 5G. Foto: Fyk/detikinet
Hasil foto Galaxy M15 5G. Foto: Fyk/detikinet
Hasil foto Galaxy M15 5G. Foto: Fyk/detikinet
Hasil foto Galaxy M15 5G. Foto: Fyk/detikinet
Hasil foto Galaxy M15 5G. Foto: Fyk/detikinet
Hasil foto Galaxy M15 5G. Foto: Fyk/detikinet

Galaxy M15 5G mengemas baterai berkapasitas jumbo yaitu 6.000 mAh sebagai fitur unggulannya. Dengan kapasitas yang begitu besar, ia dijanjikan dapat bertahan memainkan game Free Fire selama seharian penuh. Dalam pengujian ini, baterainya bisa bertahan lebih dari sehari, bahkan bisa dua hari dalam pemakaian normal.

Opini detikINET

Galaxy M15 5G menawarkan beragam fitur bermanfaat di harga yang tidak menguras kantong. Baterainya bak badak karena sangat awet, cocok bagi mereka yang mobilitasnya tinggi atau untuk main game. Fitur keamanannya lengkap, jeroan cukup bertenaga, dan penampilannya tak mengecewakan walau masih desain gaya lama.

Memang sebagai smartphone kelas menengah, pengguna seharusnya tidak berekspektasi terlalu tinggi, misalnya sektor kamera yang bisa dikatakan standar, walau sudah lebih dari cukup untuk momen sehari-hari. Ponsel ini layak jadi pilihan untuk pengguna yang mencari smartphone terjangkau tapi bisa melakukan banyak hal dengan cukup baik.

Terlebih lagi dalam hal pembaruan perangkat software, Samsung menawarkan 4 kali update sistem operasi yang dan patch keamanan selama 5 tahun. Bahkan beberapa smartphone kelas atas tidak memperoleh sebanyak itu.

Galaxy M15 5G hadir di Indonesia dalam pilihan warna Light Blue, Dark Blue, dan Gray. Harganya berada di kisaran Rp 2,7 juta.



Simak Video "Video Fitur LOG Video Kamera Depan Samsung Galaxy S25 Edge "

(fyk/fyk)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork