Anker Boyong Proyektor Mini ke Indonesia, Bisa Proyeksi 100 Inch
Hide Ads

Anker Boyong Proyektor Mini ke Indonesia, Bisa Proyeksi 100 Inch

Adi Fida Rahman - detikInet
Selasa, 24 Mar 2020 19:50 WIB
9to5Mac
Anker Boyong Proyektor Mini ke Indonesia (Foto: 9to5Mac)
Jakarta -

Produsen aksesori Anker menelurkan produk baru, tapi bukan powerbank. Melainkan sebuah proyektor mini bernama Nebula Apollo.

Hadir dengan dimensi yang kecil yaitu 2,56 x 2,56 x 5,1 inch. Kendati ukurannya mini, tingkat ketajamannya mencapai 200 ANSI Lumen.

Ia mampu menampilkan citra gambar pada layar hingga 100 Inch. Cukup memenuhi kebutuhan presentasi atau bahkan untuk menonton film dengan sensasi layar lebar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nebula Apollo memiliki dua opsi koneksi guna memudahkan pengguna menghubungkannya ke perangkat smartphone atau laptop. Cara pertama yaitu melalui kabel.

Proyektor mini ini menyediakan colokan HDMI dan USB Type A yang terletak pada bagian belakang. Cara yang kedua yaitu melalui teknologi Miracast.

ADVERTISEMENT

Untuk pengoperasiannya terdapat tombol kontrol berbasis sentuhan di permukaan atasnya. Tombol akan muncul apabila kita menyentuh bagian permukaan dan akan menghilang dalam waktu beberapa detik.

Anker Boyong Proyektor Mini ke Indonesia,  Bisa Proyeksi 100 InchFoto: 9to5Mac

Selain melalui fungsi kontrol yang ada pada bagian atas, kita juga dapat melakukan kontrol dengan remote control yang telah di sediakan. Atau dapat menjadikan smartphone kita menjadi remote control melalui aplikasi Nebula dan terkoneksi dalam satu jaringan WiFi.

Makin menarik Nebula Apollo punya fitur audio yang bertenaga 6 watt. Suara yang dihasilkan diklaim bening dan kuat menjangkau penuh ruangan.

Untuk menjangkau kapasitas suara yang lebih besar Nebula Apollo juga menyediakan fitur untuk dapat terhubung dengan speaker audio eksternal melalui sambungan nirkabel Bluetooth.

Dengan segala kemampuan tadi, Nebula Apollo dibandrol dengan harga Rp 7,999 juta. Bila tertarik kamu bisa mendapatkan proyektor mini ini di iBox terdekat.




(afr/fay)