Melalui keterangan resminya yang diterima detikINET, Minggu (28/7/2019), diketahui ada 9 outlet baru yang dibuka Erajaya Group di 7 kota melalui dua anak perusahaannya, PT Erafone Artha Retailindo (EAR) dan PT Nusa Abadi Sukses Artha (NASA).
Secara rinci, 9 outlet tersebut yakni: 1 Erafone Megastore 3.0 di Center Point Medan, 2 Erafone Megastore di Banjarmasin dan Pematang Siantar, 3 Erafone di Bekasi, Buaran dan Cimahi serta 3 Samsung Experience Store (SES) by NASA di Banjarmasin, Medan dan Palembang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan diresmikannya 9 outlet baru tersebut, total ada lebih dari 900 outlet milik Erajaya Retail Group di seluruh Indonesia. Mengutamakan customer experience pada setiap outlet yang dihadirkan, Erajaya Retail Group menyediakan area experience, area purna jual dan transaksi penjualan yang membuat outlet lebih nyaman dan menyenangkan bagi pengunjung.
"Erajaya Retail Group semakin memperbanyak retailnya yang tersebar di 7 kota sekaligus di Indonesia. Semoga dengan bertambahnya 9 outlet baru ini, konsumen tidak perlu pergi terlalu jauh untuk mendapatkan gadget yang diinginkan," kata Djatmiko Wardoyo, Director Marketing and Communications Erajaya Group.
"Erajaya sebagai perusahaan terbesar yang terintegrasi di bidang import, distribusi dan retailer peralatan telekomunikasi, memiliki komitmen untuk selalu melakukan penyebaran outlet secara merata agar dapat lebih dekat lagi dengan konsumen di mana pun berada," tambahnya.
Erafone Megastore 3.0 adalah hasil revolusi outlet Erafone yang telah berusia lebih dari 20 tahun. Setelah Erafone Megastore diperkenalkan pada 2011, kemudian Megastore 2.0 pada 2015, kini lahir konsep Megastore 3.0 yang diklaim telah melalui berbagai pembenahan yang cukup signifikan.
Erafone Megastore 3.0 digarap oleh White Space, store designer kelas dunia dari Thailand. Outlet konsep baru ini menghadirkan design yang state-of-the-art, modern dan grand, yang menyuguhkan konsumen hands-on experience, karena semua produk dilengkapi dengan live demo unit, baik smartphone, drone, action camera, sport watch, audio, berbagai produk ekosistem, dan lain-lain.
Sedangkan Samsung Experience Store by NASA mengutamakan total experience konsumen untuk mendapatkan smartphone dan ekosistem Samsung dengan konsep store yang nyaman dan menyenangkan bagi pelanggan.
Masing-masing store juga memiliki brand corner yang menawarkan jajaran produk unggulan terbarunya, semuanya dijamin original dan yang terpenting adalah bergaransi resmi.
(asj/asj)