Walau sudah terbilang cukup banyak, namun vendor asal China itu tampaknya belum berhenti sampai di situ. Kabarnya mereka juga akan merilis satu ponsel lagi di seri tersebut yang dinamakan Nova 5i Pro.
Indikasi itu muncul setelah adanya kicauan yang ditulis tipster Evan Blass. Dalam cuitannya, ia menyertakan gambar hitam-putih yang diduga adalah desain dari Nova 5i Pro.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: 17 Ponsel Huawei Ini Siap Jajal Android Q |
Berdasarkan bocoran tersebut, smartphone ini mengusung punch hole di layar, dengan bezel yang bisa dibilang cukup tebal. Adapun jack audio 3.5mm yang bersanding dengan USB Type-C di bagian bawah perangkat tersebut.
Menariknya, di bagian belakang, Nova 5i Pro mengusung empat kamera sekaligus yang ditempatkan pada penampang berbentuk kotak. Hal ini membuatnya meneruskan desain dari salah satu flagship terbaru Huawei, yakni Mate 20.
![]() |
Selain itu, hal ini membuat penerapan penampang kamera belakang berbentuk kotak akan semakin luas. Sebelumnya, Apple, Google, hingga Motorola diketahui bakal memiliki ponsel dengan desain seperti itu.
Sebagai pelengkap, ada LED flash tepat di samping penampang kamera belakang itu. Ia belum menerapkan pemindai sidik jari di bawah layar, dan memilih untuk menerapkan fingerprint scanner konvensional di belakang.
Baca juga: AS Tambah 5 Perusahaan China ke Daftar Hitam |
Gambar ini sendiri seakan menampik kabar sebelumnya, yang menyebut bahwa Nova 5i Pro akan mengusung notch mirip Huawei P20 Pro. Sayangnya? belum ada bocoran mengenai spesifikasi dari perangkat tersebut.
Tapi satu hal yang jelas, mengingat ada embel-embel "Pro" pada namanya, maka ia kemungkinan besar bakal memiliki spek lebih gahar dari Nova 5i. Ponsel itu sendiri ditenagai Kirin 710, empat kamera belakang (24MP + 8MP + 2MP + 2MP), dan baterai 4.000mAh. (agt/jsn)