Tidak hanya memberikan hiburan dalam bentuk teks atau video saja, akan tetapi Google juga kerap menyajikan beberapa game menarik. Salah satu di antara rentetan judul tersebut, ada yang baru bertajuk Quick Draw.
Permainan yang satu ini cukup menghibur, dan bisa menjadi alternatif gamer bila ingin sekedar mengisi waktu luang saja. Tetapi perlu diingat, di sini bukan soal skill membunuh lawan, menghancurkan turret, meningkatkan power karakter, dan lain sebagainya.
Hal ini mengingat Quick Draw lebih mengutamakan kemampuan pemainnya dalam hal menggambar. Iya, menggambar suatu objek yang diminta oleh mesin, sebagai misi yang harus diselesaikan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lantas, bagaimana sih sebenarnya cara main Quick Draw? DetikINET sendiri telah menjajalnya berkali-kali dan ternyata cukup seru, sekaligus bisa menambah kosa kata Bahasa Inggris, teruntuk pemain asal Indonesia.
Apa Itu Quick Draw
Sebelum mengetahui cara bermainnya, alangkah baiknya berkenalan terlebih dahulu dengan game ini. Ia merupakan permainan yang dibangun dengan machine learning.
Penggunanya diminta untuk menggambar, dan sang mesin nanti menebak apa yang dibuat. Seperti bermain tebak gambar dengan orang lain, hanya saja kali ini kalian bersenang-senang dengan mesin.
Quick Draw dibuat oleh Jonas Jongejan, Henryu Rowley, Takashi Kawashima, Jongmin Kim, Nick Fox-Gieg, dan bersama teman-teman di Google Creative Lab serta Data Arts Team.
Cara Main Quick Draw di PC dan HP
Sebenarnya untuk cara main Quick Draw begitu mudah. Pemain tidak perlu memikirkan deretan strategi untuk bisa menang dalam pertandingan, karena di sini kalian bukan bersaing dengan orang lain.
- Pertama-tama detikers bisa langsung mengunjungi Google Chrome di PC maupun HP masing-masing.
- Kemudian ketikan kata kunci Quick Draw di mesin pencarian raksasa teknologi ini.
- Pilih situs paling atas bertuliskan Quick, Draw!.
- Kemudian cukup tekan tombol Let's Draw.
- Setelah itu baca perintah yang diminta.
- Jika sudah mengerti, maka langsung klik saja Got It.
- Di sini detikers diminta menggambar benda, hewan atau kendaraan dalam waktu 20 detik.
- Tidak perlu membuatnya secara detail. Intinya kalian bisa mendeskripsikan hingga mesin mengerti apa yang detikers buat.
Di dalam permainan, pemain akan diminta untuk membuat enam gambar. Setelah semua selesai, kalian juga bisa melihat hasil karya orang lain di seluruh dunia, dengan klik salah satu hasil gambar yang telah dibuat.
(hps/fyk)