Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
YouTube Gaming Akhirnya Tiba di Indonesia

YouTube Gaming Akhirnya Tiba di Indonesia


Achmad Rouzni Noor II - detikInet

Foto: Achmad Rouzni Noor II/detikINET
Jakarta - Setelah diperkenalkan di beberapa negara sejak pertengahan 2015 lalu, Google akhirnya resmi membuka channel YouTube Gaming untuk Indonesia.

Channel khusus untuk para gamer ini sudah bisa diakses per hari ini, Kamis (7/4/2016), melalui aplikasi maupun langsung dibuka dari situs YouTube.

Menurut Head of Communication Google Indonesia Putri Silalahi, layanan ini didedikasikan untuk para gamer agar bisa lebih mudah mengeksplor konten gaming yang ada di YouTube.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"YouTube Gaming ikut dilengkapi fitur live streaming dan live chatting dengan komunitas gamer lainnya di seluruh dunia," ujarnya saat ditemui detikINET di kantor Google Indonesia, Sentral Senayan II, Jakarta.

Dengan demikian, para pecinta game di Tanah Air sudah bisa mengakses YouTube Gaming dengan cara mengunduh aplikasinya di Google Play Store dan Apple App Store. Sementara pengguna PC bisa mengakses layanan ini lewat situs gaming.youtube.com.

Selain di Indonesia, negara Asia lain yang sudah bisa menikmati layanan ini antara lain Singapura, Malaysia, Filipina, Thailand, Hongkong, dan Taiwan.


(rou/rou)
TAGS







Hide Ads