Frankfurter menggunakan akun Twitternya untuk menceritakan kisah sedih itu, yaitu saat maskapai penerbangan American Airlines menghilangkan satu koper berisi alat fotografi miliknya itu.
I'm an award-winning photojournalist and @AmericanAir lost my cameras, lenses and other equipment worth $13K. Here's what's happening and how @americanair is utterly failing.
β Michelle Frankfurter (@MFrankfurter) 19 June 2018
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia kemudian diberikan penerbangan pengganti yang mengharuskannya transit di bandara O'hare di Chicago. Saat transit inilah masalah bermula bagi Frankfurter, yaitu ketika ia mendapat informasi bahwa bagasi kabin di pesawat yang ia tumpangi sudah penuh.
But the gate agent would not let me board unless I checked my bag.
β Michelle Frankfurter (@MFrankfurter) 19 June 2018
Alhasil Frankfurter -- yang selalu membawa koper kameranya ke kabin -- dilarang membawa koper bermerk ThinkTank-nya itu. Ia sempat beradu argumen dengan penjaga pintu bahwa kopernya itu berisi kamera.
Namun si petugas tetap melarang koper itu masuk ke kabin dan Frankfurter juga tak boleh masuk ke dalam kabin jika ia bersikeras membawa kopernya itu. Frankfurter diyakinkan kalau koper itu akan sampai di bandara tujuannya, dan kemudian Frankfurter pun mengalah dan memilih menyerahkan kopernya itu untuk dimasukkan dalam bagasi.
I pled with her. She insisted. I argued, explained that the bag contained all of my camera gear and we went back and forth a bit. Against all better instincts, I finally handed over the bag. She said it would be gate checked and swore it would be on the jet bridge when landed. pic.twitter.com/MLL9u1VThD
β Michelle Frankfurter (@MFrankfurter) 19 June 2018
Namun janji itu tak bisa ditepati, karena koper Frankfurter itu tak pernah muncul di bandara tujuannya. Ia sudah mencoba mengkomplain ke pihak maskapai namun tak mendapat jawaban memuaskan, demikian dikutip detikINET dari Petapixel, Sabtu (23/6/2018).
I pled with her. She insisted. I argued, explained that the bag contained all of my camera gear and we went back and forth a bit. Against all better instincts, I finally handed over the bag. She said it would be gate checked and swore it would be on the jet bridge when landed. pic.twitter.com/MLL9u1VThD
β Michelle Frankfurter (@MFrankfurter) 19 June 2018
Ia pun menutup seri kicauannya itu dengan curhatan yang bercerita soal pekerjaannya sebagai fotografer lepas, yang artinya ia harus membeli semua peralatannya itu sendiri. Frankfurter sendiri mengaku membutuhkan bertahun-tahun untuk membeli semua perlengkapannya yang hilang itu, dan kini ia harus kembali membeli sendiri perlengkapan fotografi tersebut. (asj/asj)