Kumpulan Telepon Zaman Old, Ada yang Sudah Bisa Video Call
Hide Ads

FotoINET

Kumpulan Telepon Zaman Old, Ada yang Sudah Bisa Video Call

Getty Images - detikInet
Kamis, 11 Okt 2018 20:01 WIB

Jakarta - Tahu nggak kalau fasilitas video call sudah ada di telepon kabel jadul walaupun beda dengan yang kita kenal sekarang. Simak kumpulan foto telepon zaman old ini.

Penampakan sebuah telepon jadul di zaman old. Dalam foto medio 1905 ini, jenis telepon itu sudah canggih karena bisa mengontak sampai 10 ekstensi. (Foto: Fox Photos/Getty Images)

Tube, demikian nama telepon yang dipakai perempuan dalam foto yang diambil pada kisaran tahun 1909 ini. (Foto: Hulton Archive/Getty Images)

Ini merupakan salah satu model telepon zaman old yang lazim ditemui pada eranya, dalam sebuah foto pada kisaran tahun 1920. (Foto: by Fox Photos/Getty Images)

Gaya aktor Douglas Fairbanks Snr (1883 - 1939) saat memakai telepon zaman old dalam foto pada Juni 1922 ini. (Foto: General Photographic Agency/Getty Images)

Dalam foto yang diambil tahun 1930 ini, seorang perempuan tampak menggunakan fasilitas telepon umum darurat yang otomatis menghubungkan dengan polisi. (Foto: Fox Photos/Getty Images)

Tim Heywood Lonsdale sedang melakukan video-phone (sebutan video call kala itu) dengan Robert Thom dalam sebuah foto yang terdokumentasi pada 23 Juni 1964. (Foto: Reg Lancaster/Daily Express/Hulton Archive/Getty Images)

Model 500 View Phone, yang punya fasilitas video call, sedang dites pada markas pabrik Toshiba di Tokyo pada 6 Mei 1968. (Foto: Keystone/Hulton Archive/Getty Images)

Begini skema perangkat telepon "otomatis" garapan Almon B Strowger pada 1889, dalam foto yang diabadikan tahun 1901. (Foto: Hulton Archive/Getty Images)

Bicara telepon, tak lengkap rasanya jika tidak menyebut nama Alexander Graham Bell. Inilah skema telepon buatannya dalam sebuah publikasi tahun 1872. (Foto: Illustrated London News/Getty Images)

(/)