Perbandingan Harga iPhone 17 Series vs iPhone 16 Series saat Rilis: Lebih Mahal atau Sama?
Hide Ads

Perbandingan Harga iPhone 17 Series vs iPhone 16 Series saat Rilis: Lebih Mahal atau Sama?

Anggoro Suryo - detikInet
Rabu, 08 Okt 2025 12:20 WIB
Harga iPhone 17 Series Indonesia
Foto: Screenshot situs iBox
Jakarta -

Apple resmi membuka pre-order iPhone 17 Series di Indonesia mulai 10 Oktober 2025, dan akan tersedia di toko mulai 17 Oktober 2025. Menariknya, harga generasi terbaru ini punya selisih yang tidak konsisten dengan harga iPhone 16 Series saat pertama dirilis.

Varian non Pro harganya sedikit lebih murah, tapi varian Pro dan Pro Max harganya melonjak cukup signifikan.

Berdasarkan pantauan di situs resmi iBox Indonesia, berikut daftar harga iPhone 17 Series:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

  • iPhone 17 256GB - Rp 17.249.000
  • iPhone 17 512GB - 21.999.000
  • iPhone 17 Air 256GB - Rp 21.249.000
  • iPhone 17 Air 512GB - Rp 25.999.000
  • iPhone 17 Air 1TB - Rp 30.249.000
  • iPhone 17 Pro 256GB - Rp 23.749.000
  • iPhone 17 Pro 512GB - Rp 28.249.000
  • iPhone 17 Pro 1TB - Rp 32.999.000
  • iPhone 17 Pro Max 256GB - Rp 25.749.000
  • iPhone 17 Pro Max 512GB - Rp 30.249.000
  • iPhone 17 Pro Max 1TB - Rp 34.999.000
  • iPhone 17 Pro Max 2TB - Rp 43.999.000

Sebagai perbandingan, iPhone 16 series termurah saat pertama diluncurkan di Indonesia adalah Rp 14.999.000 untuk iPhone 16. Wah jauh ya selisihnya, tapi yang harus diingat adalah iPhone 16 varian termurah hanya punya kapasitas penyimpanan 128GB, sementara iPhone 17 termurah kapasitas penyimpanannya adalah 256GB.

ADVERTISEMENT

Jika dibandingkan dengan harga iPhone 16 256GB, harga iPhone 17 ini malah jadi lebih murah, pasalnya saat pertama dirilis di Indonesia tahun pada April 2025 lalu, iPhone 16 256GB harganya adalah Rp 17.499.000, atau lebih mahal Rp 250 ribu.

Namun kondisinya sangat berbeda dengan perbandingan harga iPhone 16 Pro. Harga iPhone 16 Pro 256GB saat dirilis di Indonesia April 2025 lalu adalah Rp 21.499.000, sementara iPhone 16 Pro Max 256GB adalah 22.499.000. Penerus dua seri itu harganya saat ini berturut-turut adalah Rp 23.749.000 dan Rp 25.749.000

Berikut adalah daftar harga lengkap iPhone 16 series saat pertama dirilis di Indonesia April 2025 lalu.

  • iPhone 16 128 GB : Rp 14.999.000
  • iPhone 16 256 GB : Rp 17.499.000
  • iPhone 16 512 GB : Rp 21.999.000
  • iPhone 16 Plus 128 GB : Rp 16.999.000
  • iPhone 16 Plus 256 GB : Rp 19.499.000
  • iPhone 16 Plus 512 GB : Rp 23.999.000
  • iPhone 16 Pro 128 GB: Rp 18.499.000
  • iPhone 16 Pro 256 GB: Rp 21.499.000
  • iPhone 16 Pro 512 GB: Rp 25.999.000
  • iPhone 16 Pro 1 TB: Rp 30.499.000
  • iPhone 16 Pro Max 256 GB: Rp 22.499.000
  • iPhone 16 Pro Max 512 GB: Rp 26.999.000
  • iPhone 16 Pro Max 1 TB: Rp 31.999.000




(asj/asj)
Berita Terkait