Xiaomi 12 jadi salah satu ponsel yang peluncurannya dinantikan pada akhir tahun ini. Kabar terbaru menyebutkan peluncuran ponsel anyar dari Xiaomi ini akan diundur ke akhir Desember 2021.
Sebelumnya Xiaomi dilaporkan akan mengadakan event di China pada 12 Desember untuk mengumumkan Xiaomi 12 dan Xiaomi 12X. Tapi informasi terbaru menyebutkan peluncuran ini akan diundur hingga 28 Desember.
Tanggal baru ini ditemukan lewat screenshot dokumen internal Xiaomi yang muncul di Weibo. Dokumen itu menunjukkan Xiaomi akan mengadakan konferensi pers pada 28 Desember untuk meluncurkan produk baru, yang kemungkinan adalah Xiaomi 12 dan Xiaomi 12X.
Tipster Digital Chat Station juga sebelumnya Xiaomi akan mengadakan event peluncuran produk pada akhir Desember. Ia juga mengatakan kalau Xiaomi 12 tidak akan menjadi ponsel pertama yang mengusung chipset Snpadragon 8 Gen1.
Ini mengindikasikan Moto Edge X akan diresmikan duluan sebelum Xiaomi 12 dan menjadi ponsel pertama yang menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen1, seperti dikutip dari Gizmochina, Senin (29/11/2021).
Bocoran sebelumnya menyebutkan Xiaomi 12 dan Xiaomi 12X akan memiliki desain layar melengkung dengan panel AMOLED, resolusi FHD+, refresh rate 120Hz, dan sensor sidik jari bawah layar. Xiaomi 12X diperkirakan akan memiliki layar berukuran 6,28 inch.
Jika Xiaomi 12 menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen1, Xiaomi 12X akan mengusung Snapdragon 870. Keduanya kemungkinan akan memiliki kamera 50 MP di belakang.
Xiaomi 12X diprediksi akan dibekali dengan baterai 5.000 mAh dan pengisian cepat 65W. Sementara itu Xiaomi 12 akan mendukung pengisian cepat 100W.
Simak Video "Wujud Xiaomi 14 Ultra Jika Diubah Jadi Mode Kamera Pocket"
(vmp/fay)