Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
CES 2020
Intel Pamer PC Mini dengan Komponen Modular
CES 2020

Intel Pamer PC Mini dengan Komponen Modular


Anggoro Suryo Jati - detikInet

Foto: Istimewa
Jakarta - Lini PC Next Unit of Computing (NUC) besutan Intel sudah ada sejak beberapa tahun lalu. Kini Intel memperbarui NUC yang komponennya bisa diganti-ganti, alias modular.

Di ajang CES 2020, Intel bakal memamerkan NUC 'Ghost Canyon' yang bisa dipasangi kartu grafis desktop serta komponen yang bisa diganti-ganti. Dimensi NUC-nya sendiri memang jauh lebih besar ketimbang pendahulunya, namun dibanding PC desktop pada umumnya, NUC ini masih terbilang lebih kecil.

Bahkan, pengguna pun bakal bisa mengganti CPU, GPU, memori, dan storage pada perangkat Ghost Canyon ini. CPU ini bakal berbentuk cartridge yang bisa dicopot pasang dengan mudah, demikian dikutip detikINET dari The Verge, Senin (6/1/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Ghost Canyon ini merupakan penerus NUC Hades Canyon, yang merupakan NUC hasil kolaborasi Intel dengan AMD, tepatnya AMD Radeon. Hades Canyon terbilang bertenaga dibanding NUC sebelumnya, namun masih belum sebanding dengan kemampuan yang bisa dicapai oleh PC desktop pada umumnya.

Inilah yang tampaknya ingin diubah Intel lewat Ghost Canyon. NUC ini bisa menggunakan prosesor Core i9 -- dan beberapa prosesor seri H lain -- buatan Intel yang kecepatannya bisa mencapai 5GHz. Belum lagi jika NUC ini dipasangi kartu grafis desktop yang lebih bertenaga ketimbang kartu grafis untuk platform laptop.


(asj/asj)
TAGS





Hide Ads