Pinjaman ini, akan tetapi hanya berlaku untuk wisatawan asing. Dalam program yang dimulai di bulan Februari ini, pemerintah nantinya akan memberikan wisatawan smartphone gratis. Memberikan di sini maksudnya tentu saja dipinjamkan.
Peminjaman smartphone gratis ini, seperti dikutip detikINET dari Rocket News 24, Rabu (31/1/2018), dimaksudkan untuk membantu wisatawan asing lebih menikmati waktu berlibur di sana. Dalam menerapkan program ini, pemerintah perfektur Kanagawa bekerjasama dengan perusahaan telekomunikasi Handy.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Keduanya akan menyiapkan total 300 smartphone yang bisa dipinjam melalui lima konter informasi turis. Tiga di Yokohama (Yokohama, Sakuragicho, dan stasiun Shin Yokohama), satu di Kamakura, dan satu di Hakone. Tampilan antarmuka ponsel nantinya bisa diseting dalam 10 bahasa, termasuk Inggris, Mandarin, tradisional Mandarin, Korea, dan Perancis.
Ponsel bermerek Sharp ini akan diisi dengan informasi seputar wisata di Kanagawa. Pelancong juga bisa menggunakan smartphone untuk mengakses internet atau melakukan panggilan baik lokal maupun internasional secra gratis.
Peminjaman ini berlaku selama tiga hari dan setelah itu mereka harus mengembalikan perangkat di konter yang sama ketika mereka melakukan peminjaman. (mag/rou)