Kerja Sama Grab-Warung Pintar untuk Berdayakan Usaha Mikro
Hide Ads

Kerja Sama Grab-Warung Pintar untuk Berdayakan Usaha Mikro

Robi Setiawan - detikInet
Jumat, 25 Jan 2019 14:37 WIB
Foto: Robi Setiawan/detikcom
Jakarta - Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mengungkapkan tujuannya melakukan kerja sama dengan startup Warung Pintar. Menurutnya hal ini sejalan dengan upaya Grab dalam mendukung ekonomi digital Indonesia, khususnya bagi pelaku usaha mikro (UMKM).

"Kemitraan dengan Warung Pintar yang diresmikan hari ini mencerminkan janji kami untuk berkontribusi terhadap pertumbuhan ekosistem dan bakat startup teknologi Indonesia, dan bekerja bersama untuk memberdayakan lebih banyak lagi pengusaha mikro di negara ini melalui teknologi," jelas Ridzki di Jakarta.

Sejalan dengan tujuan Grab, Chairman Warung Pintar & Managing Director East Ventures, Wilson Cuaca mengatakan Warung Pintar hadir untuk mendukung mikro ekonomi. Kerja sama yang dijalin dengan Grab pun menurutnya dapat memperlancar upaya dalam memajukan mikro ekonomi di Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




"Warung Pintar ada untuk mendukung mikro ekonomi ini. Bekerja sama dengan Grab di mana menyediakan infrastruktur ini, ini unik, valuable position khususnya bagi Indonesia. Kita berharap (kerja sama) ini jadi langkah kecil untuk menuju ke masa keemasan Indonesia," tandasnya.

Menurut Co-Founder & CEO Warung Pintar Agung Bezharie yang dikutip dari rilis resmi Grab, dalam jangka satu tahun sejak berdiri, Warung Pintar telah membantu lebih dari 1.000 kios untuk berinovasi dan memperbaiki bisnis mereka. Di kuartal ketiga tahun 2018, Warung Pintar mencatat adanya peningkatan signifikan dari pendapatan para pemilik kios sebesar 37% dari kuartal sebelumnya.

Sebagai informasi, kemitraan ini didukung dan difasilitasi oleh ASEAN Impact Challenge (AIC), yakni sebuah platform regional yang mencari para inovator dan entrepreneur di Asia Tenggara dalam mempercepat pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals SDGs) dari PBB.





Tonton juga video 'Grab Berangkatkan 60 Driver Umrah Gratis':

[Gambas:Video 20detik]

(prf/krs)