Telkomtelstra Mulai Cicipi Manisnya Bisnis Cloud
Hide Ads

Laporan dari Melbourne

Telkomtelstra Mulai Cicipi Manisnya Bisnis Cloud

Dewi Rachmat Kusuma - detikInet
Kamis, 22 Sep 2016 09:17 WIB
Foto: Sean Gallup/Getty Images
Jakarta - Sejak kerja sama terbentuk pada Mei 2015 silam, Telkomtelstra yang merupakan perusahaan patungan Telkom dengan perusahaan telekomunikasi Australia, Telstra, sudah mampu menggaet 50 perusahaan.

Solusi yang jadi andalan mereka adalah Managed Network Services (MNS) dan Managed Cloud Services. Demikian disampaikan David Burns, Acting Group Executive, Global Enterprise and Service Telstra dalam acara Telstra Vantage 2016 di Melbourne Convention Center, Melbourne, Australia, Rabu (21/9/2016).

"Kami di Indonesia sudah bekerja sama dengan Telkom. Itu ternyata responsnya bagus, permintaannya cukup lumayan, terbukti sampai saat ini sudah 50 perusahaan pakai jasa layanan kami. Indonesia cukup potensial," ujarnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lima puluh perusahaan tersebut datang dari berbagai sektor mulai dari perbankan, perusahaan pembiayaan (multifinance), asuransi, hingga produsen makanan olahan.

Menurutnya, pasar cloud di Indonesia masih cukup tinggi. Untuk itu, perusahaan akan terus fokus menggarap bisnis di sektor layanan cloud. Pasar di Indonesia masih sangat besar.

"Saat ini fokus network sudah mulai ke cloud. Indonesia market yang besar. Ini adalah investasi jangka panjang

David menambahkan, ini merupakan solusi teknologi informasi masa depan, di mana akses internet tidak lagi menjadi hambatan dalam berkomunikasi.

"Cloud merupakan bisnis yang signifikan. Services solution," pungkas David. (drk/ash)