Sesuai namanya, benefit yang ditawarkan paket internet ini adalah pelanggan dipastikan bakal bisa mengakses YouTube tanpa harus kehabisan kuota. Skema yang disodorkan juga menarik, karena bukannya memisahkan kuota data utama dengan kuota data khusus YouTube seperti kebanyakan yang ditawarkan operator lain.
XL benar-benar memberikan akses YouTube secara gratis bagi pelanggannya. Tapi memang ada ketentuan yang harus dipenuhi, yakni akses tanpa kuota ke layanan berbagi video itu cuma bisa dilakukan mulai pukul 01.00 β 06.00. Meski demikian, di luar waktu tersebut XL tetap menyediakan kuota data terpisah yang disiapkan khusus hanya untuk YouTube.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Adapun di samping akses YouTube gratis di rentang pukul 01.00-06.00, XL memberikan kuota khusus YouTube mulai dari 2 GB sampai 14 GB yang bisa digunakan sepanjang hari.
![]() |
Dan salah satu yang paling ditonjolkan GenFlix di layanannya adalah siaran langsung liga English Premier League, yang bisa dinikmati secara gratis.
"Kami bekerjasama dengan Google Indonesia dan Genflix untuk meningkatkan manfaat akses ke layanan dan data khususnya untuk online streaming melalui layanan XL Axiata. Kerjasama dengan kedua OTT (over the top) tersebut sekaligus menempatkan XL Axiata sebagai operator pertama yang berani memberikan layanan tanpa kuota di YouTube dan akses gratis nonton English Premier League di Genflix," umbar David Arcelus OSES, Chief Prepaid Officer XL Axiata, di The Pallas, Senayan, Jakarta, Senin (20/3/2017).
Selain rentang waktu yang telah ditentukan, program 'YouTube Tanpa Kuota' dipastikan bisa dirasakan di semua paket data yang ditawarkan XL, mulai dari yang dihargai RP 59 ribu sampai Rp 239 ribu. (yud/rou)