Alexis muncul ke panggung utama Dell World dengan penuh semangat. Tampil kasual dengan celana jeans dan kemeja biru bermotif, ia didaulat menjadi host dan moderator untuk diskusi bertema dampak perkembangan teknologi digital.
Dengan bekal wajah yang cukup tampan, Alexis ternyata tak langsung menarik animo pengunjung ketika dia berteriak dan menyapa para penonton. Sapaannya ternyata disambut dengan suara kurang antusias.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pria 31 tahun itu kemudian memulai diskusi dengan menceritakan tentang bagaimana awalnya dia bisa menjadi pendiri Reddit. Menurut Alexis, dia menjadi salah satu orang yang bisa sukses karena perkembangan teknologi digital.
Kisah suksesnya bermula dari ketika dia duduk di bangku kuliah di Universitas Virginia, Alexis dan temannya, Steve Huffman, terpikir untuk berbisnis. Mereka ingin membuat sebuah infrastruktur yang memungkinkan orang untuk memesan makanan dari ponsel masing-masing. Saat itu, tahun 2000-an, ide ini belum ada yang merealisasikan.
Keberuntungan mulai mendatanginya setelah saat liburan musim semi dia mendatangi seminar dari Paul Graham mengenai 'How to Start a Startup'. Setelah seminar itu, Alexis pun mengajak Paul untuk duduk bareng sehingga dia dan Steve bisa merayunya untuk mewujudkan ide bisnis mereka.
Saat itu Paul setuju untuk berbisnis dengan Alexis dan Steve kemudian menyarankan mereka untuk bekerjasama dengan perusahaannya yang baru akan dirilis yaitu Y Combinator.
Meski setuju, Paul ternyata tidak menyukai ide bisnis Alexis yaitu membuat aplikasi untuk memesan makanan dari ponsel. Pria yang awalnya bercita-cita menjadi pengacara itu pun datang lagi pada Paul dengan ide baru yaitu membuat situs Reddit, sebuah situs berita agregasi yang memungkinkan pengguna untuk memberikan skor baik atau buruk serta berkomentar.
Paul pun langsung meminta Alexis dan Steve untuk membuat halaman muka dari situs tersebut. Alexis yang saat itu baru berusia 21 tahun langsung membuat apa yang diperintahkan Paul. Dan tiga minggu setelah itu, versi awal dari Reddit pun tercipta.
Sekarang ini, Reddit telah sangat berkembang dengan memiliki 175 juta pengguna yang resmi terdaftar dari berbagai belahan dunia. Situs ini kemudian dibeli oleh Conde Nast pada 2006.
Cerita suksesnya di atas dituturkan Alexis di atas panggung Dell World 2014 dengan antusias. Dia seolah mendorong semua anak muda untuk memanfaatkan perkembangan teknologi digital dengan menjadi entrepenuer atau pengusaha.
"Mulai dari kamar asramamu, kamu bisa membuat sesuatu yang dapat mengubah dunia. Semua orang sekarang berpikir mereka bisa menjadi enterpreneur," ujarnya.
"Apapun yang sekarang sedang kalian lakukan, terus dorong ide tersebut bahwa kita semua sekarang ini adalah kreator, bukan hanya seorang pengguna," pungkasnya.
(eny/rou)