Menggenggam HP Sultan iPhone 13 Pro Max
Dari kiri adalah iPhone 13 Pro Max, iPhone 13 Pro, iPhone 13, serta terakhir iPhone 13 Mini. Foto: Todd Haselton/CNBC
iPhone 13 Pro Max adalah yang paling mahal dan paling besar ukurannya. Foto: Todd Haselton/CNBC
iPhone 13 Pro Max ukuran layarnya 6,7 inch OLED Super Retina XDR yang mendukung refresh rate adaptif dari 10Hz hingga 120Hz. Apple mengklaim ponsel barunya ini punya tampilan paling terang yang pernah ada di iPhone dengan kecerahan luar ruangan maksimal 25% lebih tinggi, yakni pada 1.000 nits. Foto: Todd Haselton/CNBC
Ini penampakan bagian belakangnya disandingkan dengan iPhone 13 Pro. Foto: Todd Haselton/CNBC
Ini iPhone 13 Pro yang lebih kecil dari iPhone 13 Pro Max, namun teknologinya banyak yang sama. Foto: Todd Haselton/CNBC
Raksasa teknologi asal Cupertino ini memberikan perlindungan Ceramic Shield, dan tahan air IP68 (6 meter hingga 30 menit) di iPhone 13 Pro Max. Foto: Todd Haselton/CNBC
Penampakan bagian sisinya. Dapur pacunya menggunakan chip A15 Bionic dengan fabrikasi 5nm, CPU 6-core, GPU 4-core dan Neural Engine 16-core. Foto: Todd Haselton/CNBC
Kamera menjadi kekuatannya. Baik iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max dibekali kamera wide anyar yang punya sensor berukuran 1,9 mikron pixel dan aperture f/1.5. Apple mengklaim ini menjadi sensor terbesar yang pernah dipasang di iPhone. Foto: Todd Haselton/CNBC
Phone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max dibekali kamera wide anyar yang punya sensor berukuran 1,9 mikron pixel dan aperture f/1.5. Apple mengklaim ini menjadi sensor terbesar yang pernah dipasang di iPhone. Foto: Todd Haselton/CNBC
Layar iPhone 13 Pro Max lega dan jernih saat melihat tayangan video. Foto: Todd Haselton/CNBC
Walaupun bongsor, sepertinya masih cukup nyaman dalam genggaman. Foto: Todd Haselton/CNBC
Bagian kiri adalah iPhone 13 Pro dan kanan iPhone 13 Pro Max. Foto: Jacob Krol/CNN
Notch di iPhone 13 Pro Max lebih kecil dari iPhone 12 Pro Max. Foto: Jacob Krol/CNN
Ada pilihan memori internal 128GB,256GB, 512GB dan 1TB. Foto: Jacob Krol/CNN
Penampakan bagian kameranya yang besar. Kamera ultra-wide yang baru memiliki aperture f /1.8 yang jauh lebih lebar dan memiliki sistem auto fokus baru, menghadirkan peningkatan 92% untuk lingkungan dengan cahaya rendah, menghasilkan gambar yang lebih cerah dan lebih tajam. Foto: Jacob Krol/CNN
Kamera depannya 12MP TrueDepth front camera with f/2.2 aperture, Retina Flash, 4K video recording at 60 fps, Slo‑mo 1080p at 120fps. Foto: Jacob Krol/CNN
iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max hadir dalam warna Graphite, Gold, Silver and Sierra Blue. Kedua ponsel ini mulai bisa dipesan di sejumlah negara pada 17 September. Foto: Jacob Krol/CNN
iPhone 13 Pro Max dijual di negara asalnya mulai harga USD USD 1.099 atau Rp 15,7 juta. Tentu harga ini berbeda di setiap negara. Foto: Jacob Krol/CNN