Serunya Momen Gerhana Matahari Cincin di TMII
Pusat Peragaan Iptek TMII, menjadi salah satu tempat menyaksikan fenomena Gerhana Matahari Cincin pada Kamis 26 Desember 2019 (detikINET/Aisyah Kamaliah)
Pengunjung diberikan kacamata khusus. Jakarta hanya mendapatkan Gerhana Matahari Sebagian, hanya sekitar 72%. (detikINET/Aisyah Kamaliah)
Dari pertama bersinggungan sampai selesai itu dari 10.42 - 14.23 WIB. Puncak gerhana matahari di Jakarta adalah pukul 12.36 WIB (detikINET/Aisyah Kamaliah)
Ada layanan live streaming dari LAPAN yakni situs gerhanaindonesia.id dari pemantauan di daerah Siak. Ini mudah diakses melalui smartphone (detikINET/Aisyah Kamaliah)
PP Iptek dan LAPAN juga memberikan proses edukasi dan pembelajaran sains terkait Gerhana Matahari Cincin (detikINET/Aisyah Kamaliah)
Kita tidak boleh lihat matahari secara langsung, jadi harus pakai filter. PP Iptek menyediakan kacamata khusus untuk melihat gerhana (detikINET/Aisyah Kamaliah)
Pengunjung tampak bersuka ria dan menikmati momen Gerhana Matahari Cincin. Misalnya saja ayah dan anak ini, kapan lagi bisa lihat gerhana kan? (detikINET/Aisyah Kamaliah)
Jakarta sempat berawan menjelang Gerhana Matahari Cincin. Tapi akhirnya orang-orang bisa melihat jelas dan puas hatinya (detikINET/Aisyah Kamaliah)
PP Iptek sendiri menyediakan 3 teleskop yang bisa diamati oleh pengunjung. Sementara lagi, ada satu teleskop khusus untuk pengamatan PP Iptek sendiriĀ (detikINET/Aisyah Kamaliah)
Banyak pengunjung yang datang dari daerah Jabodetabek ke PP Iptek TMII. Mereka senang bisa melihat momen Gerhana Matahari Cincin di penghujung tahun 2019 (Aisyah Kamaliah/detikcom)