Deretan Teknologi Unik di Tengah Dinginnya Kota Judi

Catspad, sebuah perangkat pintar yang mampu mengatur dan mengendalikan bagi pemelihara kucing dalam memberikan porsi makanan dari jarak jauh. (Foto: Reuters)

Perangkat yang diberi nama MyPeriTens ditujukan kepada wanita yang sedang melakukan latihan dasar pada tubuh khususnya di bagian pinggul untuk lebih ramping. (Foto: Reuters)

Coravin, perangkat pintar yang hadir untuk memudahkan bagi penyuka minuman wine. Dengan alat ini peminum anggur bisa membuka tutup botol dengan mudah dan membuat minuman anggur tahan lebih lama meski sudah dibuka. (Foto: Reuters)

Buddy demikian nama robot humanoid ini yang dibuat oleh Blue Frog. Robot ini memiliki kecerdasan seperti menampilkan empati yang ditunjukkan dengan mengubah wajah. (Foto: Reuters)

Mincheng Ni, yang kehilangan kedua tangannya dalam sebuah kecelakaan, menunjukkan sebuah robot berbentuk tangan palsu yang canggih. (Foto: Reuters)

Aflac Duck, sebuah robot dengan wujud bebek ini ditujukan untuk teman anak-anak yang mengidap penyakit kanker. (Foto: Reuters)

Olfactory sebuah jam alarm yang ditujukan untuk anak-anak. Lihat saja gambar lucu yang menampilkan karakter Olaf, salah satu pemeran di Frozen. (Foto: Reuters)

BenjiLock padlock, gembok kunci yang dibenamkan teknologi pintar. Tak perlu kunci fisik hanya perlu membukanya dengan sidik jari. (Foto: Reuters)

Masker pintar yang dinamai R-PUR dapat menyaring udara polusi dengan lebih baik. (Foto: Reuters)

Avatarmind iPal, sebuah robot yang dibenamkan teknologi AI dirancang untuk menjadi teman bagi anak-anak dan lanjut usia. (Foto: Reuters)

Botley Coding, robot mungil ini dirancang untuk mengajari coding pada anak-anak usia 5 tahun. (Foto: Reuters)

Sebuah kotak yang dinamai LaVie ini difungsikan sebagai penyimpanan botol minum. Cahayanya berfungsi sebagai penghilang klorin, pestistida, dan juga unsur-unsur bahaya pada mineral. (Foto: Reuters)