Mengintip Keseruan Berburu iPhone X di Jakarta

iPhone 8, iPhone 8 Plus dan iPhone X resmi dijual di Indonesia. Ini ditandai dengan penjualan perdana ketiga ponsel tersebut di Galeri Smartfren. (Foto: Ari Saputra)

Terlihat antrean panjang penjualan perdana iPhone terbaru di Galeri Smartfren yang berlokasi di daerah Sabang, Jakarta Pusat. Menurut informasi pihak Smartfren, antrean mulai mengular sejak pukul 06.30 WIB. Padahal penjualan perdana baru akan dimulai pukul 09.00 WIB. (Foto: Ari Saputra)

Penjualan iPhone terbaru ini bisa dibilang lebih cepat dari sebelumnya. Biasanya Apple baru melakukan penjualan ponsel terbarunya di Indonesia enam bulan pasca diperkenalkan atau sekitar Februari. (Foto: Ari Saputra)

Untuk memperoleh iPhone X 64 GB pembeli cukup membayar Rp 7.999.000 dan iPhone X 256 GB, ditawarkan seharga Rp 10.799.000 dengan syarat, pelanggan harus berlangganan paket prabayar Smartfren iPlan 500 sebesar Rp 500 ribu setiap bulannya selama 24 bulan. (Foto: Ari Saputra)

"Cukup tambah Rp 83 ribu per bulannya, pelanggan bisa mendapatkan 30 GB selama dua tahun. Ini setara paket Rp 300 ribu,' kata Ochie Camasosa Kepala Galeri Nasional Smartfren. (Foto: Ari Saputra)

Tiga orang yang menjadi pembeli pertama iPhone X di Indonesia, berpose bersama dengan petinggi Smartfren. (Foto: Ari Saputra)

Salah pembeli iPhone X pertama di Indonesia. "Saya berangkat dari rumah jam 06.00 WIB, sampai ke Galeri Smartfren jam 06.30 WIB," kata pria bernama Sofian yang berstatus karyawan swasta. (Foto: Ari Saputra)

Sofian, salah satu pembeli pertama iPhone X di Smartfren. Foto: detikINET/Adi Fida Rahman

Selain Sofian, ada Daniel dan Rafael yang juga menjadi orang-orang pertama sebagai pemilik iPhone X resmi di Tanah Air. (Foto: detikINET/Adi Fida Rahman)

Keduanya mengantre sejak pagi, tidak lama setelah Sofian. (Foto: detikINET/Adi Fida Rahman)