Streaming film dan serial favorit bisa jadi alternatif hiburan selama musim liburan Lebaran 2025.Namun, hati-hati jika kamu tergoda untuk mengakses situs streaming ilegal seperti LK21 atau IndoXXI.
Situs-situs ini tidak hanya melanggar hak cipta, tapi juga menyimpan bahaya serius berupa malware yang bisa mencuri data pribadi hingga menguras rekening bank. Menurut laporan dari berbagai pakar keamanan siber, situs streaming ilegal sering kali menjadi sarang penyebaran malware.
Ketika pengguna mengklik tautan atau mengunduh file dari situs seperti LK21 dan IndoXXI, mereka berisiko menginstal perangkat lunak berbahaya tanpa disadari. Malware ini bisa berupa spyware yang mencuri informasi sensitif, seperti kata sandi, data kartu kredit, hingga detail akun perbankan.
Selain risiko malware, situs ilegal juga kerap menampilkan iklan pop-up yang mengelabui pengguna untuk memasukkan data pribadi. Tak jarang, data tersebut dijual di dark web atau digunakan untuk penipuan. Belum lagi kualitas video yang sering buruk dan tidak stabil, membuat pengalaman menonton jadi kurang menyenangkan.
Daripada mengambil risiko, ada baiknya Anda beralih ke platform streaming legal yang aman dan nyaman. Berikut rekomendasinya:
Simak Video "Video: Wisata Ancol Dipadati 35 Ribu Pengunjung di Hari Keempat Libur Lebaran"
(afr/fay)