Kartu yang dimaksud adalah "Trainer No. 3", sebuah kartu eksklusif yang diberikan pada juara ke-3 pada kompetisi di Jepang bernama Super Secret Battle pada 1999. Trainer No. 3 sendiri punya asal-usul tak biasa dan membuatnya menjadi salah satu kartu Pokemon paling langka saat ini.
![]() |
Kartu itu dijual oleh seorang penjual di eBay dengan nama Pokemonplace, yang juga menjual lebih dari 300 kartu Pokemon lain. Menurutnya, kartu Trainer No. 3 itu ia kirimkan lewat USPS (kantor posnya Amerika Serikat) untuk diteruskan ke penyedia jasa kurir di Dubai bernama Aramex.
Ini dikarenakan dari status pengiriman kartu Pokemon itu tertera kalau barang sudah berhasil dikirimkan ke Aramex. Tetapi menurut Aramex, tanda tangan dalam status pengiriman itu diberikan untuk sejumlah paket sekaligus, demikian dikutip detikINET dari Business Insider, Rabu (10/7/2019).
Sampai saat ini belum diketahui keberadaan kartu tersebut. Padahal gara-gara kasus ini, kartu tersebut akan sulit dijual dengan harga normal di pasaran karena sudah terdaftar dalam database untuk kolektor.
Karena itulah Pokemonplace menawarkan hadiah USD 1.000 bagi siapa pun yang bisa mengembalikan kartu tersebut ke pembeli aslinya. Si penjual tak berencana untuk membawa pencurinya ke jalur hukum. Ia hanya ingin kartu tersebut dikembalikan ke si pembelinya.
Simak Video "Guys! Pokemon Go Bisa Dimainkan Dari Rumah"
[Gambas:Video 20detik]
(asj/krs)